Research is a process not a thing it involves experiences, integrity, sensitivity
Not only a matter of the number of data

Tentang Kami


“Small is beautiful………”
membuat kami memiliki lebih banyak ruang gerak untuk lebih fokus, fleksibel
dan mampu menjalin kemitraan yang lebih erat dengan para klien dalam memberikan jasa penelitian sesuai dengan kebutuhan klien.

MISI : misi kami untuk mengedepankan kualitas penelitian yang prima secara efisien. Pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan klien, dan bekerja sebagai mitra (partner) bagi klien untuk memahami kebutuhan mereka secara benar, adalah sebuah prioritas.
Bagi kami, penelitian bukan hanya sekedar penyajian data hasil penelitian. Proses pelaksanaan penelitian, sangat tidak kalah penting dibandingkan penyajian data hasil penelitian. Penelitian adalah sebuah proses yang membutuhkan sinergi kualitas, sejak dari disain penelitian, proses sampling, pengolahan data dan intepretasi data dalam rangka membantu para klien kami untuk mampu membuat keputusan-keputusan yang lebih berdaya-guna

REPUTASI : JRI Research selalu berkeinginan untuk menciptakan suatu hubungan kemitraan jangka panjang dan saling percaya dengan pihak klien.
Sejak didirikan pada tahun 1999, JRI-Research telah diakui dan dipercaya oleh banyak perusahaan, baik lokal maupun asing untuk melaksanakan riset-riset strategis secara berkesinambungan.

Layanan



LAYANAN

JRI Research selalu berupaya menghasilkan penelitian yang akurat dan applicable, sesuai dengan strategi / tujuan dari penelitian yang bersangkutan.

  1. SERVICE APPROACH
    Dengan tetap mengacu pada kebutuhan (need) dari pihak klien, penelitian yang dilaksanakan di JRI Research akan selalu berfokus pada :
    1.   Research Design
      • Dirancang dengan dilandasi pada pemahaman kebutuhan klien secara mendalam, yang dikerjakan dalam hubungan kemitraan, sebagai upaya untuk memperoleh hasil penelitian yang sesuai dengan kebutuhan klien
      • Membuat disain dan planning sesuai dengan tujuan penelitian yang diperlukan
      • Fleksibilitas, sebagai upaya untuk meminimalkan biaya namun tetap dengan hasil yang maksimal (efektifitas)
    2.   Planning
      • Digunakan untuk menghasilkan suatu penelitian yang sistimatis dan terpercaya
      • Untuk tercapainya suatu hasil dan proses penelitian yang sesuai dengan jadwal (on-time)
    3.   Product Quality
      • Melakukan pengawasan secara ketat terhadap jalannya penelitian (Control Procedure) dan pemrosesan data (data processing)
    4.   Customers Services
      • Complimentary post study consultations
  2. RESEARCH SERVICES
    Kami sadar bahwa tidak ada satu jenis disain riset yang sangat baik untuk diterapkan bagi beragam penelitian marketing; bahkan untuk suatu kasus yang sangat spesifik sekalipun. Tidak ada satu pun metoda penelitian yang sangat baik diterapkan secara persis sama pada semua kasus-kasus yang ditemui. Penelitian harus dirancang sesuai dengan masalah yang dihadapi; bisa jadi tidak satupun, atau hanya satu metode, dua metode, atau beragam metode yang harus dilakukan untuk meneliti kasus-kasus yang ditemui atau masalah yang dihadapi.
    1. Riset Kualitatif
      Riset Kualitatif digunakan untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam berkaitan dengan latarbelakang suatu alasan ataupun motivasi seseorang dalam bertindak maupun bersikap terhadap suatu produk/topik tertentu.
      Jenis riset ini, lebih ideal digunakan untuk mendefinisikan masalah, memberikan gambaran (insight), lebih memahami permasalahan yang ada, atau dalam rangka merumuskan suatu pendekatan, hipotesa / asumsi dan mendefinisikan variabel-variabel yang harus diuji lebih lanjut. Idealnya, jenis riset ini digunakan untuk mengembangkan sebuah konsepsi, bukan untuk menjadi bahan acuan dalam mengambil suatu keputusan, apalagi apabila keputusan tersebut menyangkut nilai investasi yang sangat besar.
      1. Focus Group Discussion
        • JRI Research menyediakan perangkat dan fasilitas lengkap bagi jalannya suatu FGD, termasuk ruang diskusi yang nyaman, perlengkapan audio-video, kaca satu arah (one-way mirror), live translation, dan lain sebagainya. Dengan menggunakan fasilitas-fasilitas tersebut, pihak klien akan dapat secara langsung melihat dan mendengar jalannya suatu FGD
        • Dalam suatu FGD, diskusi akan dipimpin langsung oleh seorang moderator terlatih, yang mengerti dan memahami dinamika jalannya suatu diskusi. Moderator akan berupaya memaksimalkan peran dari setiap peserta FGD (responden), sehingga masing-masing peserta bersedia mengungkapkan pendapat mereka secara bebas tentang topik yang didiskusikan (issues of interest).
        • Nilai utama dari tekhnik penelitian ini adalah pada kesempatan untuk mendapatkan temuan yang tidak terduga sebelumnya yang dapat tergali karena adanya suasana yang rileks dan mengalir bebas dalam kelompok diskusi.
        • Responden/peserta dalam suatu FGD dipilih berdasarkan suatu standar kriteria tertentu, sesuai dengan topik yang akan didiskusikan. Selain itu, responden FGD juga harus melalui suatu proses screening yang ketat
      2. Individual Depth Interviews
        Individual Depth Interviews merupakan suatu metode penelitian yang sangat efektif untuk digunakan pada situasi atau terhadap masalah-masalah yang spesifik; contohnya adalah pada masalah yang membutuhkan :
        • Upaya mengetahui pokok permasalahan secara lebih rinci (detail), sehingga diperlukan upaya penggalian response (probing) yang mendalam kepada responden
        • Bila masalahnya berkaitan dengan suatu topik yang bersifat rahasia, sensitif, atau dapat membuat jengah
        • Permasalahan yang terkait dengan budaya / norma sosial yang kuat dalam suatu masyarakat, dimana diperkirakan responden akan dengan mudah dibentuk/ dialihkan opininya oleh pendapat kelompok (misalnya : tentang seks bebas)
        • Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih detail tentang tindakan yang dilakukan respondent (misalnya : pola belanja di supermarket)
        • Wawancara terhadap kalangan profesional
        • Wawancara kepada pihak kompetitor, yang kebanyakan enggan berpartisipasi dalam diskusi kelompok dengan para rivalnya (contohnya : travel agent)
        • Keadaan dimana konsumsi terhadap suatu produk akan dipengaruhi oleh sifat, mood dan emosi konsumen
      3. Aplikasi Riset Kualitatif
        • Untuk memahami persepsi, preferensi dan tingkah laku konsumen tentang suatu jenis produk
        • Idea/concept screening
        • Pengembangan produk baru (new product development and line extension)
        • Untuk mengetahui pendapat/kesan mengenai suatu produk baru (new product concept)
        • Untuk menghasilkan ide baru dari produk yang telah ada sebelumnya (older product)
        • Screening / pengembangan konsep komunikasi (Communication concept development/screening)
        • Untuk pengembangan konsep dan materi periklanan yang kreatif
        • Untuk mengetahui reaksi awal konsumen tentang suatu program marketing
        • Brand image, personality, positioning
        • Identifikasi masalah (Problem / need identification)
        • Mengembangkan suatu pendekatan terhadap suatu permasalahan
        • Packaging development
        • Untuk mengetahui alternatif tindakan (alternative course of action) terhadap permasalahan yang dihadapi
        • Untuk memperoleh informasi dalam rangka penyusunan kuesioner
        • Mengembangkan hipotesa-hipotesa yang dapat diuji secara kuantitatif
        • Untuk membuat interpretasi terhadap hasil-hasil penelitian yang diperoleh, dll
    2. Riset Kuantitatif
      Riset kuantitatif layak diterapkan pada akhir tahapan pengembangan produk, untuk mendapatkan pengukuran yang lebih akurat; atau pada suatu situasi dimana melibatkan biaya investasi yang sangat besar. Riset kuantitatif juga layak untuk digunakan pada proses monitoring suatu produk/ service. Untuk memperoleh hasil penelitian benar dan akurat, JRI Research menerapkan pendekatan (approach) yang selalu baru, yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan klien (exclusive); dan bukan dengan menerapkan pendekatan biasa ataupun pendekatan yang telah diterapkan pada penelitian yang dilakukan sebelumnya. Bagi kami, suatu Riset Kuantitatif pastilah memerlukan suatu sampling methodology yang terpercaya. Riset kuantitatif juga memerlukan dukungan interviewer yang sangat terlatih, sehingga mampu menyediakan data yang bermutu bagi klien sebagai acuan dalam pembuatan keputusan.
      1. Riset Kuantitatif
        • House-to-house personal interviews
        • Business-to-business personal interviews
        • Centralized location
        • Mall intercept
        • Wawancara Telepon (Telephone interviews)
        • Mystery shopper
      2. Aplikasi Riset Kuantitatif
        • Usage & Attitude Study (UAS): untuk mengukur tingkat penggunaan (usage) dan perceived image terhadap suatu produk/suplier
        • Brand / Corporate Image Study (Image Mapping) : evaluasi terhadap positioning klien berkaitan dengan persepsi dan ekspektasi dari pihak pengguna (customer)
        • Product Testing (new product, line extension, cost saving purposes)
        • Sensory testing
        • Tracking study : Pengenalan merek dan iklan (brand, advertising awareness), tingkat penggunaan (sage), dll (pre & post testing)
        • Pricing research : evaluasi terhadap tingkat harga / permintaan / positioning, dengan hasil penelitian berupa diagnosa dari kurva permintaan
        • Satisfaction Improvement Monitor Study : investigasi dan definisi terhadap standar pelayanan yang (akan) dicapai
        • Mystery Shopping : pemantauan terhadap sistem pelayanan yang diberikan
        • Jajak Pendapat Umum (Public Opinion Poll)
        • Riset Sosial (baseline survey & tracking, dll)
        • Studi-studi lainnya
  3. RESEARCH SUPPORT AND ANALYSIS
    Untuk menangani studi-studi yang menuntut disain sample yang rumit (misalnya : dalam penghitungan variabel-variable sosial), JRI Research didukung / melibatkan sejumlah ahli dari BPS (Biro Pusat Statistik) Indonesia
    1. Advance Analysis Support
      1. Multiple regression
      2. Discriminant analysis
      3. Factor Analysis
      4. Cluster analysis
      5. Multi-dimensional scaling
      6. Conjoint / trade-off analysis, dll
    2. Software Analysis Support
      ‘What if’ software analysis (berdasarkan permintaan)

Cakupan Area


JRI-Research merupakan perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam bidang penelitian sosial dan marketing di Indonesia.
Area penelitian kami mencakup 32 provinsi di seluruh Indonesia – termasuk untuk wilayah perkotaan maupun pedesaan

Pengalaman


Klien


Contact Us