Research is a process not a thing
it involves experiences, integrity, sensitivity
Not only a matter of the number of data
“Small is beautiful………”
membuat kami memiliki lebih banyak ruang gerak untuk lebih fokus, fleksibel
dan mampu menjalin kemitraan yang lebih erat dengan para klien dalam memberikan jasa penelitian sesuai dengan kebutuhan klien.
MISI : misi kami untuk mengedepankan kualitas penelitian yang prima secara efisien. Pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan klien, dan bekerja sebagai mitra (partner) bagi klien untuk memahami kebutuhan mereka secara benar, adalah sebuah prioritas.
Bagi kami, penelitian bukan hanya sekedar penyajian data hasil penelitian. Proses pelaksanaan penelitian, sangat tidak kalah penting dibandingkan penyajian data hasil penelitian. Penelitian adalah sebuah proses yang membutuhkan sinergi kualitas, sejak dari disain penelitian, proses sampling, pengolahan data dan intepretasi data dalam rangka membantu para klien kami untuk mampu membuat keputusan-keputusan yang lebih berdaya-guna
REPUTASI : JRI Research selalu berkeinginan untuk menciptakan suatu hubungan kemitraan jangka panjang dan saling percaya dengan pihak klien.
Sejak didirikan pada tahun 1999, JRI-Research telah diakui dan dipercaya oleh banyak perusahaan, baik lokal maupun asing untuk melaksanakan riset-riset strategis secara berkesinambungan.
JRI Research selalu berupaya menghasilkan penelitian yang akurat dan applicable, sesuai dengan strategi / tujuan dari penelitian yang bersangkutan.
JRI-Research merupakan perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam bidang penelitian sosial dan marketing di Indonesia.
Area penelitian kami mencakup 32 provinsi di seluruh Indonesia – termasuk untuk wilayah perkotaan maupun pedesaan